2017: Sistem Otomatisasi Kini Memasuki Industri Perbankan

2017: Sistem Otomatisasi Kini Memasuki Industri Perbankan
October 10, 2018 pdadmin
In Blog
distibutor autonics

Autonics – Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin mumpuni, serta dengan adanya berbagai revolusi kecerdasan buatan, maka banyak pihak yang telah memprediksi bahwa para pekerja akan segera digantikan oleh operasional mesin. Tak terkecuali di sektor perbankan seperti akuntan dan bidang keuangan lainnya.

 

Hal ini seperti yang terlihat pada salah satu bank terbesar di Amerika Serikat, JP Morgan Chase & Co yang menyatakan bahwa segala bentuk mekanisme finansial  dari perusahaannya tersebut telah menggunakan dukungan sistem kecerdasan buatan.

 

Beberapa pihak menilai bahwa keputusan bank tersebut menggunakan sistem otomatisasi merupakan pilihan yang tepat, mengingat bahwa ada sekitar 360.000 jam pekerjaan finansial yang dikerjakan setiap tahunnya. Namun dengan menggunakan sistem otomatisasi dan kecerdasan buatan yang ada, maka JP Morgan akhirnya bisa memotong waktu pengerjaan tersebut, bahkan hingga hanya dalam hitungan detik saja. Sebuah terobosan baru yang sangat menunjang efektifitas pekerjaan perusahaan tersebut.

 

dengan metode machine learning dari sistem kecerdasan buatan yang dimiliki oleh JP Morgan, maka perusahannya tersebut jauh lebih bisa mengoptimalkan pekerjaan tanpa harus membuang banyak waktu. Sayangnya, efek dari penggunaan sistem otomatisasi ini adalah pengurangan tenaga manusia yang nantinya lambat laun semuanya akan tergantikan oleh mesin.

 

Seakan tak perduli dengan dampak yang terjadi tersebut, perusahaan JP Morgan malah semakin mengembangkan sistem otomatisasi tersebut untuk penggunaan di tahun tahun kedepan. Seperti misalnya pada tahun lalu, JP Morgan telah menetapkan anggaran sekitar Rp 128 triliun demi mengoptimalkan sistem otomatisasi yang mereka miliki tersebut. Dan perusahaan tersebut pun mengakui adanya peningkatan yang positif dan signifikan terhadap perkembangan bisnis mereka.

 

Sebagai informasi, untuk beberapa tahun mendatang telah diprediksi bahwa akan banyak pekerjaan yang akan tergantikan oleh peranan sebuah mesin otomatisasi serta robot yang mulai merambah berbagai macam sektor seperi manufaktur, transportasi, teknologi, dan masih banyak lagi.

Baca Juga  Indonesia Sudah Selayaknya Memiliki Teknologi Robotik Untuk Industri

 

Pesatnya perkembangan sistem komputasi semakin memicu revolusi kecerdasan buatan semakin cepat. Maka dari itu diperkirakan dalam beberapa tahun kedepan akan semakin banyak perubahan yang akan terjadi di berbagai industri dunia, tak terkecuali di Indonesia.

 

 

Untuk mengetahui informasi lainnya mengenai kemajuan dan teknologi robotik serta sistem otomatisasi dunia, silahkan langsung mengunjungi artikel di PDSahabat.com, yang juga sebagai distributor Autonics resmi yang menjual berbagai peralatan sensor dan otomatisasi serta kabel berkualitas seperti federal kabel dan supreme kabel.